Kodim Poso, – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Sertu Jumintar Sirait, anggota Koramil 1307-02/Pamona Pusalemba, melaksanakan pendampingan ketahanan pangan (Hanpangan) bersama masyarakat dalam kegiatan penanaman kacang tanah di Desa Lena, Kecamatan Pamona Utara, Kabupaten Poso, pada Sabtu (1/11/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam membantu masyarakat meningkatkan hasil pertanian serta mendorong kemandirian pangan di wilayah pedesaan.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Jumintar Sirait menyampaikan bahwa Babinsa senantiasa hadir mendampingi para petani mulai dari proses pengolahan lahan hingga masa panen, sebagai bentuk dukungan terhadap keberhasilan sektor pertanian.
“Kami terus memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat mengolah lahan pertanian. Dengan kerja keras dan pendampingan yang berkelanjutan, diharapkan hasil pertanian dapat meningkat dan berdampak pada kesejahteraan masyarakat,” ujar Sertu Jumintar Sirait.
Masyarakat Desa Lena menyambut baik kehadiran Babinsa yang selalu aktif turun langsung ke lapangan dan ikut serta membantu dalam kegiatan pertanian, sehingga menumbuhkan semangat gotong royong dan kebersamaan.
Kegiatan pendampingan berjalan dengan lancar dan penuh semangat, mencerminkan komitmen TNI bersama rakyat dalam mendukung tercapainya ketahanan pangan nasional di wilayah Kabupaten Poso.

0 Komentar